Risol Kampung Feat Wina Bissett



Risol Kampung | Jajanan #103

Risol atau Risoles adalah makanan adaptasi dari negeri Belanda. Kudapan ini biasanya memiliki isi daging giling baik ayam maupun sapi, sayuran dan bihun. Risol biasanya disantap dengan menggunakan saus cabai ataupun cabai rawit hijau.

Resep lengkap bagaimana cara membuat risol kampung dapat dilihat di bawah:

Bahan:
2 sdm minyak zaitun
3 sdm air
200 gram daging sapi cincang
2 siung bawang putih
1 buah wortel, kupas, cincang dengan food processor
100 gram bihun, rendam dengan air mendidih, sampai melunak
Garam secukupnya
Merica putih bubuk secukupnya
500 ml minyak untuk menggoreng

Kulit Lumpia:
2 butir telur
300 gram tepung terigu
750 ml air putih
Garam secukupnya
Sedikit minyak untuk menggoreng

Cara Membuat:
1. Panaskan 2 sdm minyak zaitun di dalam wajan dengan api besar, setelah minyak panas, kecilkan api sedikit, tumis bumbu sampai harum dan matang.
2. Masukkan daging sapi cincang, aduk rata.
3. Masukkan bawang putih, tumis sampai warnanya menguning.
4. Masukkan air, aduk rata, biarkan menguap.
5. Masukkan wortel, sampai warnanya layu aduk rata.
6. Masukkan bihun, garam dan merica, aduk rata.
7. Masak sampai 15 menit, angkat, dinginkan.
8. Buat kulit lumpia, kocok tepung terigu, telur, garam, dan air dengan kocokan.
9. Panaskan wajan datar, oleskan dengan sedikit minyak
10. Tuang 1 sendok sayur adonan, putar, biarkan berbentuk lingkaran tipis, biarkan matang.
11. Letakkan di atas piring datar.
12. Masukkan isi lumpia, lipat dan tutup.
13. Lakukan sampai semua bahan habis.
14. Panaskan 500 ml minyak goreng di wajan cekung dengan api besar, saat minya panas, kecilkan api sedikit, goreng semua risol sampai warnanya kuning keemasan.
15. Angkat dan letakkan di atas kertas roti.
16. Sajikan saat panas atau hangat.


Temukan halaman g+ kami di http://google.com/+masaktv
Ikuti twitter kami di https://twitter.com/MasakTV
Likes facebook kami https://www.facebook.com/masakdottv
Ikuti Instagram kami di https://instagram.com/masaktv

Jangan lupa kami tunggu foto hasil buatan anda pada media sosial Masak.TV yaa

Selamat mencoba.

Sejak diupload pada tanggal 18 06 2016 - 02:30:01 Video ini telah ditonton sejumlah 27354 kali, di antara Orang yang melihat ada 188 orang yang likes, dan Jumlah yang tidak suka pada Video ini adalah : 18. Video ini difavoritkan oleh 0 orang dan telah dikomentari sejumlah 20 kali, Video yang mempunyai Panjang 6 Minute(s) 1 Second(s) ini, terdaftar didalam Kategori Howto & Style

Video yang bertitle Risol Kampung Feat Wina Bissett diterbitkan oleh Channel Masak.TV dengan Channel ID UCfTnJjMaA-5VSiUaNf92M7w pada 18 06 2016 - 02:30:01

Video Terkait Video Risol Kampung Feat Wina Bissett

  • Semur Jengkol | Resep #279
    Semur Jengkol | Resep #279
    Semur Jengkol adalah sebuah hidangan yang berbahan dasar dari buah jengkol
    Semur jengkol adalah hidangan khas dari masyarakat Betawi atau warga asli ...

  • Es Jeruk Kelapa Jahe | Minuman #094
    Es Jeruk Kelapa Jahe | Minuman #094
    Ketika segarnya jeruk dan kelapa yang bertemu dengan hangatnya jahe menyatu dalam satu gelas
    Es jeruk kelapa jahe ini sangat cocok dinikmati saat ...

  • Kari Kambing Khas Idul Adha
    Kari Kambing Khas Idul Adha
    Kari Kambing | Resep #307 Selamat Hari Raya Idul Adha! Kari adalah nama untuk berbagai jenis hidangan berkuah yang dimasak dengan rempah-rempah ...

  • Bola Bola Meises Feat Juna 'Susah Tidur'
    Bola Bola Meises Feat Juna 'Susah Tidur'
    Bola bola Meises | Patiseri #021 Bola-bola Meises adalah biskuit marie yang di haluskan dan dicampurkan dengan susu kental manis yang di celupkan pada ...

Tidak ada komentar :

Tidak ada komentar :

Posting Komentar